Rekomendasi Aplikasi Kesehatan untuk HTC Droid Terbaik

tokoria.id – Aplikasi Kesehatan untuk HTC Droid. Saat membaca artikel ini, mungkin anda sedang terpikir untuk membeli Smartphone Droid, atau justru anda sudah memilikinya? Seri HTC Droid memang sedang digemari karena Smartphone ini kompatibel dengan banyak sekali aplikasi unik dan menarik. Selain dari segi harga yang relatif lebih terjangkau untuk di beli, smartphone Droid ini juga bisa dijadikan banyak fungsi jika sudah didukung dengan instalasi progam aplikasi. Salah satu contohnya adalah aplikasi yang berfungsi untuk mengecek kesehatan kita. Jadi kita tidak perlu mengeluarkan uang lagi untuk membeli alat yang serupa fungsinya dengan aplikasi kesehatan yang telah terinstal di smartphone droid tersebut.

Berikut ini adalah beberapa aplikasi kesehatan untuk HTC Droid.

Aplikasi Kesehatan Instant Heart Rate

Instant Heart Rate merupakan aplikasi pertama yang kami rekomendasikan. Rating yang dimiliki oleh aplikasi ini cukup tinggi, yaitu di atas 4. Itu berarti banyak orang merasa puas dengan fitur yang diberikan. Dengan aplikasi ini, anda bisa mengukur detak jantung saat sedang berjalan, berlari, atau melakukan aktivitas lainnya. Ini penting untuk menjaga kesehatan tubuh anda. Aplikasi ini bekerja sama dengan kamera ponsel untuk melakukan fungsinya.

Yang harus anda lakukan adalah meletakkan jari tangan anda di atas kamera selama kurang lebih 10 detik. Setelah itu di layar akan muncul informasi tentang detak jantung anda. Ada pula fitur social sharing yang memungkinkan anda berbagi informasi tersebut dengan orang lain.

Aplikasi Kesehatan Cardiotrainer

Aplikasi kesehatan untuk HTC Droid berikutnya adalah Cardiotrainer. Aplikasi ini bisa digabungkan penggunaannya dengan Instant Heart Rate. Selain mengetahui detak jantung, anda akan dibantu dalam manajemen kalori. Jika anda ingin menjaga berat badan ideal, maka sangat penting untuk menginstal aplikasi ini pada ponsel anda. Aplikasi lain yang bisa digabungkan fungsinya dengan ini adalah GPS. Jadi anda tidak perlu berdiri di atas treadmill untuk mengetahui seberapa jauh anda telah berjalan atau berlari. Jogging di alam terbuka jauh lebih menyenangkan karena selain membakar kalori, anda juga bisa menikmati pemandangan sekitar. Ini mungkin salah satu aplikasi training terbaik yang bisa anda temukan saat ini. Jika anda berencana untuk menurunkan berat badan dengan melakukan olahraga, maka aplikasi ini bisa mengganti peran seorang instruktur.

Aplikasi Kesehatan Personal Dietitian Free

Jika anda benar-benar ingin mengurangi beberapa kilo berat tubuh anda, maka aplikasi berikut akan membantu. Dikenal dengan nama Personal Dietitian Free, aplikasi ini bisa memandu anda memilih makanan diet yang tepat. Seperti yang kita tahu, pola makan memegang peran penting dalam mengatur berat badan ideal. Jika anda tidak bisa mengatur kalori yang masuk, maka percuma saja melakukan olahraga setiap hari. Mengatur pola makan tidak hanya penting untuk menurunkan berat badan, namun juga penting untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Aplikasi Kesehatan White Noise Lite

Aplikasi berikutnya berguna untuk membantu pola tidur, disebut White Noise Lite. Dengan semua latihan dan diet ketat yang anda lakukan, istirahat tetap menjadi bagian penting dalam gaya hidup sehat. Tahukah anda white noise? Ini adalah semacam suara berdengung yang dipercaya mampu membuat kita tidur lebih nyenyak. Anda mungkin tidak tahu bahwa suara berisik dari kipas angin ternyata bisa membawa seseorang menuju alam tidur dengan lebih cepat. Suara ini akan membantu menenangkan pikiran sehingga kita tidur lebih lelap. Ada berbagai macam pengaturan suara yang bisa didengar, seperti suara ombak, gemericik hujan, dan yang lainnya.

Itu tadi beberapa aplikasi kesehatan untuk HTC Droid yang bisa anda gunakan untuk melengkapi aplikasi smartphone HTC Droid anda. semoga referensi ini bermanfaat bagi anda.

Scroll to Top